Website counter

Anda Pengunjung Ke:

Website counter

Mencairkan Paypal Ke Bank Indonesia

Seperti yang diketahui, salah satu media pembayaran AGLOCO adalah PayPal. Walaupun bisa saja memilih cara pembayaran via cek, namun untuk pencairan di bank biasanya dibutuhkan waktu yang lumayan lama (meski sekarang terdapat jasa penyedia pencairan cek yang dibilang relatif cepat di Kioscek.com). Sedangkan dengan PayPal, uang yang kita terima bisa langsung dicairkan kapan saja dengan mentransfer ke Rekening Bank atau Kartu Kredit kita.


PayPal adalah salah satu alat pembayaran (Payment Procesors) menggunakan Internet yang terbanyak digunakan di dunia dan teraman. Pengguna Internet dapat membeli barang di ebay, lisensi software original, keanggotaan situs, urusan bisnis, mengirim uang ke pengguna PayPal lain di seluruh dunia dan banyak fungsi lainnya dengan mudah dan otomatis menggunakan Internet, PayPal mengatasi kekurangan dalam pengiriman uang tradisional seperti Cek atau Money Order yang prosesnya dapat memakan waktu.

Persyaratan umum

Pemegang akun PayPal harus berusia minimal 18 tahun atau lebih dan mempunyai:

1. Alamat email = Sebagai username akun PayPal Anda nantinya.

2. Kartu kredit = Pengguna PayPal Indonesia saat ini baru dapat menggunakan kartu kredit untuk mengisi dana akun PayPalnya pertama kali, dan hanya kartu kredit dari bank tertentu yang diterima.

3. Kartu debit (Indonesia belum bisa).

4. Rekening bank (Indonesia belum bisa).

Untuk beberapa tahun yang lalu Indonesia masuk dalam daftar blacklist dari PayPal Inc. Sungguh menggembirakan ketika PayPal telah membuka daftar hitamnya untuk Negara kita sejak bulan Oktober 2006. Untuk mendaftar, sebagai keamanan pastikan alamat situs yang tertulis di address bar browser Anda adalah alamat website resmi PayPal yaitu http://www.PayPal.com/ atau https://www.PayPal.com/ untuk menghindari phising. Bila tidak yakin, Anda dapat membuat akun PayPal dengan mengklik banner berikut:





Walaupun orang Indonesia bisa membuat akun PayPal, untuk mencairkannya menjadi hal yang sulit. Bila Anda orang Indonesia mendaftar di PayPal, maka Anda bisa:

1. Mengisi akun PayPal Anda dengan kartu kredit.

2. Mentransfer uang dari akun PayPal Anda ke akun PayPal orang lain.

3. Jika ada situs yang menjual suatu produk (software atau ebook) menerima PayPal sebagai media pembayarannya, maka Anda bisa melakukan pembayaran tersebut.

Namun Anda tidak bisa:

1. Mengirim dana yang ada di akun PayPal tersebut ke Rekening Bank di Indonesia, bahkan PayPal juga tidak mau mengirimkan cek.

2. Jika Anda mempunyai website, kemudian ingin memasukkan PayPal sebagai media pembayaran di situs Anda, maka hal ini tidak bisa terjadi, hal ini karena aturan PayPal adalah: "ORANG INDONESIA TIDAK BISA MENERIMA TRANSFERAN DARI AKUN PAYPAL ORANG LAIN. "

Apakah Anda mau bila Anda membuka sebuah rekening bank, Anda bisa melakukan pengisian di rekening bank tersebut, namun bila ingin menarik dana di akun tersebut, malah tidak bisa? Jawabannya tentu tidak mau dong!

Lalu, Bagaimana caranya Agar dana di akun PayPal Anda bisa di pindahkan ke rekening bank di Indonesia.

Ada beberapa alternatif yang pertama agak simple dan tidak berbelit-belit, sedangkan alternatif lain butuh sedikit usaha dan biaya.

Cara melakukan penarikan dana di PayPal agar bisa masuk ke rekening bank Anda adalah:

1. Melakukan Pertukaran atau Jual Dana di PayPal ke Orang Lain.

Hal ini sangat simpel, Anda hanya perlu mencari teman yang mau menerima dana PayPal Anda, untuk di tukar dengan e-gold, atau di tukar dari PayPal ke e-bullion, atau dari PayPal ke Western Union, dan lain sebagainya.

Fee biasanya cukup tinggi, kira-kira sekitar 3% sampai dengan 5 %. Hal yang paling sulit adalah mencari teman yang menerima penukaran tersebut, untuk itulah Anda harus memperluas pergaulan Anda. Coba Anda kontak teman-teman yang Anda dapat dari hasil bisnis Internet, teman dari Amerika, dari Australia, Singapore, dsb. Bila Anda sudah pernah melakukan ‘good bisnis’ dengan teman luar negeri tsb, biasanya mereka mau melakukan transaksi dan mempercayai Anda.

2. Menggunakan Jasa PayPal Exchange

a. KiosPay

KiosPay merupakan jasa jual beli PayPal di Indonesia.

Apa itu Kiospay?

KiosPay adalah Layanan Jasa bantu yang berfungsi untuk membantu Publisher Indonesia dan Internet Marketer dalam pencairan uang dari PAYPAL untuk bisa dijadikan Rupiah (hanya Untuk Indonesia Saja).

Bagaimanakah Cara menggunakan Jasa KiosPay?

Caranya sangat mudah sekali, silakan register/daftar di Kiospay.Com dan Anda akan mendapatkan petunjuknya. Pelayanan kami terfokus kepada mereka yang menggunakan PAYPAL untuk penerimaan Online Earning atau pembayaran Gaji menggunakan PayPal. Karena di Indonesia, PayPal belum bisa untuk Withdrawl maka di sini kami menyediakan jasa untuk pelayanan itu. Perlu di ingat Pelayanan jasa dari kami bukan untuk Money Laundry atau pencucian uang dan kami akan mengusahakan untuk pelayanan yang cepat, aman, terpercaya.

Info lengkap klik http://www.kiospay.com/ untuk mengetahui syarat-syarat dan ketentuan dari jasa ini.

b. IndoMoneyChanger

Adalah perusahaan yang bergerak di bidang jual beli e-currency. Berdiri sejak bulan April 2006 dan menyajikan servis jual-beli e-currency untuk bertransaksi Internet sejak Januari 2007. Cita-cita kami yaitu ingin mengikutsertakan Bangsa Indonesia menuju Bangsa yang dikenal dunia, khususnya dalam hal pergerakan pasar valas yang sudah semakin maju dan dengan persaingan yang sangat ketat.

Kami menyediakan tiga layanan jual-beli e-currency yaitu e-Gold, e-Bullion, Pecunix, Liberty Reserve dan Paypal.

Anda harus mendaftar terlebih dahulu, klik http://www.indomoneychanger.com/

Bila Anda menggunakan jasa ini (Indomoneychanger) biasanya nilai kurs dihargai cukup rendah. Apabila menginginkan nilai tukar tidak berubah, sebaiknya lakukan langkah yang ketiga meskipun cukup berbelit-belit dan membutuhkan biaya pada awalnya. (Indikasi Scam)

3. Membuat Virtual Office Luar Negeri dan Membuka Rekening Bank Amerika.

Apa itu Virtual office/Kantor Maya?

Virtual office adalah sebuah jasa yang menyediakan sebuah alamat/kantor yang memungkinkan Anda untuk menggunakan alamat VO tersebut sebagai alamat bisnis Anda. Segala macam surat ataupun keperluan bisnis akan di forward/diteruskan ke alamat Anda di yang sebenarnya (Indonesia) melalui Jasa pengiriman POS/Fedex dsb. Saat ini terdapat beberapa layanan pembuatan VO di luar negeri untuk USA, Singapore, New Zealand, dll.

Bagaimana cara membuka rekening bank Amerika jika Anda bukan penduduk lokal USA? Sebelumnya, hal itu TIDAK mungkin. Sejak peristiwa 11 September 2001 (dan dengan adanya Patriot Act) tidaklah mungkin untuk membuka rekening bank Amerika jika Anda bukan penduduk tetap USA dan tidak memiliki Social Security Number (SSN). Hanya sedikit bank yang mengijinkan pembukaan rekening bagi penduduk negara lain.

Alasan-alasan menguntungkan bagi kita jika kita memiliki rekening bank Amerika.

1. Jika berpartisipasi dalam program-program affiliasi di Internet, Anda mengetahui bahwa tidaklah selalu mudah dalam menerima komisi yang didapat. Banyak program-program yang hanya membayar menggunakan cek USA - dan setiap orang yang pernah mencairkan cek luar negeri ke bank lokal mengetahui bahwa diperlukan biaya yang tinggi untuk mencairkannya. Selain itu, diperlukan waktu yang lama karena bank lokal harus mengirimkan cek tsb ke Bank USA - yang mana akan mengirimkannya kembali beserta konfirmasi persetujuan (meski kita hidup di jaman jaringan digital !).

2. Anda pasti tahu bahwa satu-satunya cara untuk menarik dana bagi penduduk non-tetap adalah menerima cek atau menggunakan uang untuk sertifikasi kemudian menggunakan Wire Transfer ke bank domestik yang dikenakan biaya tinggi. Kecuali Anda memiliki rekening Bank USA.

3. Selain rekening bank domestik Anda, Anda dapat menambahkan rekening Bank USA ke rekening PayPal dan menarik dana Anda secara gratis dengan deposit langsung.

4. Jika Anda mencari kartu debit Visa yang realistis, gratis dan fungsional

5. Dan masih banyak alasan-alasan lain tapi pastinya alasan di atas adalah yang paling umum.


Dengan beberapa Dollar, siapa saja dapat membuat Virtual Office dan rekening bank Amerika bila mengetahui caranya. Jika tidak ingin repot Anda dapat menggunakan perantara atau biro jasa pembuatan akun PayPal, Virtual Office dan Rekening Bank Amerika, dengan mengunjungi Transferpaypal.com.



"Bagi yang mau ingin mengetahui Daftar PTC Terbaik 2009 yang membayar membernya dengan payout kecil "klik disini" " Jangan Lupa YA...Komentarin Postingan Di Atas"

Related Posts by Categories



Comments :

0 komentar to “Mencairkan Paypal Ke Bank Indonesia”

Posting Komentar

Jangan Lupa Komentarin Postingan Di Atas
Saya Ucapkan Terima Kasih Banyak...

PTC Dengan Bayaran $0.02 per Klik ( No Scam )

FEEDJIT Live Traffic Map

Academics Blogs Add to Technorati Favorites